Dollar Cost Averaging: Strategi Investasi Cerdas!
icon search
icon search

Top Performers

Ketahui Strategi Investasi Dollar Cost Averaging & 4 Manfaat

Home / Artikel & Tutorial / judul_artikel

Ketahui Strategi Investasi Dollar Cost Averaging & 4 Manfaat

Dollar Cost Averaging - Kamus Indodax Academy

Daftar Isi

Apa Itu (DCA) Dollar Cost Averaging?

Tahukah kamu bahwa ternyata dollar cost averaging (DCA) adalah strategi investasi rutin di mana seorang investor secara teratur membeli sejumlah aset investasi dengan jumlah dolar yang tetap pada jadwal yang telah ditentukan sebelumnya, terlepas dari harga aset tertentu tersebut pada waktu pembelian.

Singkatnya strategi menabung rutin ini dilakukan dengan metode sangat sederhana dimana kamu bisa menginvestasikan sejumlah uang dengan jumlah yang sama setiap bulan maupun setiap minggu secara konsisten!.

Lahirnya ide di balik dollar cost averaging (DCA) seperti yang telah di jelaskan di atas adalah menabung secara konsisten tanpa  peduli harga naik maupun turun pada aset tersebut  tanpa memperdulikan kondisi tertentu seperti kondisi ekonomi.

Dengan menerapkan strategi  dollar cost averaging (DCA) ini diharapkan dapat membantu kamu agar disiplin saat hendak membeli aset yang lebih banyak di saat harga sedang turun dan lebih sedikit membeli saat harga sedang naik.

Dan tentunya harapannya dapat membantu kamu untuk lebih cerdas saat mengambil keputusan dalam investasi. 

Dollar Cost Averaging (DCA) atau yang disingkat sebagai adalah strategi investasi, di mana tujuannya adalah untuk meminimalkan dampak volatilitas saat berinvestasi atau saat trading.

Volatilitas artinya naik atau turunnya harga pada suatu periode tertentu. Jadi, kalau ada yang bilang “volatilitas tinggi”, berarti kenaikan atau penurunan harga tersebut sangat cepat berubah dari tinggi ke rendah dan ataupun sebaliknya.

DCA ini merupakan strategi untuk meminimalkan risiko volatilitas dengan mencoba menurunkan biaya investasi rata-rata secara keseluruhan.

DCA dilakukan dengan membagi pembelian instrumen investasi yang kalian pilih dengan jumlah yang lebih kecil secara reguler, atau dengan interval waktu yang sudah kalian tentukan.

Misalnya, asumsikan kalian memiliki modal senilai dua juta Rupiah untuk membeli Bitcoin. Kalian tidak membeli Bitcoin dengan seluruh modal tersebut secara langsung, tetapi dicicil dengan jumlah yang lebih rendah secara berkala, tidak perlu banyak-banyak, tetapi konsisten!

Anggap saja kalian membeli Bitcoin senilai dua ratus ribu Rupiah setiap bulannya, berarti kalian akan rutin membeli Bitcoin hingga sepuluh bulan ke depan.

Manfaat dari Dollar Cost Averaging :

1. Manfaat Pengurangan Risiko.

DCA menghindari kerugian dari investasi lump-sum.

Lump-sum adalah kebalikan dari DCA, di mana kalian langsung membeli dengan nominal banyak sekaligus. Jika terjadi penurunan harga berkepanjangan, hal tersebut dapat menurunkan portofolio kalian secara menyeluruh, saat kalian menggunakan strategi lump-sum.

Sebaliknya, DCA dapat mengurangi perasaan menyesal jika terjadi hal serupa

Pasar yang menurun sering dipandang sebagai peluang membeli. Karena itu, DCA dapat secara signifikan meningkatkan potensi pengembalian portofolio jangka panjang, ketika harga pasar mulai naik

2. Biaya Lebih Rendah.

Membeli saat harga pasar menurun, memastikan bahwa kalian dapat memperoleh pengembalian nilai yang lebih tinggi. Sedangkan, menggunakan strategi DCA artinya memastikan bahwa kalian membeli lebih banyak sekuritas pada saat harga menurun daripada kalian membeli pada saat harga tinggi, lho!

3. Manfaat Disiplin Menabung.

Strategi menambahkan uang secara teratur ke instrumen investasi memungkinkan tabungan yang disiplin. Tapi, ingat ya! Gunakanlah uang dingin, bukan uang dapur!

4. Kelola Investasi Emosional.

Fenomena investasi emosional yang disebabkan oleh berbagai faktor, seperti melakukan investasi lump-sum yang besar dan penghindaran kerugian, bukanlah hal yang aneh dalam teori perilaku. Untuk itu, penggunaan DCA menghilangkan atau mengurangi investasi emosional.

Strategi pembelian yang disiplin melalui DCA membuat investor memfokuskan energi mereka pada tugas yang ada, dan menghilangkan berita dan informasi hype dari berbagai media, tentang kinerja dan arah investasi jangka pendek.

Nah, gimana nih, kira-kira kalian tertarik gak trading dengan strategi DCA? Kalau iya, semoga bermanfaat dan kalau tidak, komen di bawah ya strategi apalagi yang harus kita bahas!

Kesimpulan

Sebagai kesimpulan strategi investasi dollar cost averaging (DCA) adalah di mana seorang investor dapat membeli aset dengan jumlah yang tetap secara teratur selama periode waktu tertentu. 

Tujuannya adalah untuk mengurangi risiko dan dampak fluktuasi harga aset, serta menghilangkan kebutuhan untuk mencoba memprediksi pergerakan pasar.

Dengan menerapkan strategi dollar cost averaging (DCA) secara konsisten, investor crypto dapat membeli lebih banyak aset ketika harga rendah dan lebih sedikit unit ketika harga tinggi. Ini membantu menciptakan rata-rata harga pembelian yang lebih rendah daripada membeli semua pada satu waktu tertentu.

Namun, perlu kamu catat bahwa dollar cost averaging (DCA) tidak menjamin keuntungan dan pasar tetap bisa mengalami fluktuasi. Oleh karena itu, sebelum menggunakan DCA atau strategi investasi lainnya, penting bagi kamu untuk melakukan riset menyeluruh dan berkonsultasi dengan ahli keuangan agar dapat merencanakan strategi yang sesuai dengan tujuan keuangan dan risikonya.

Apakah artikel ini membantu?

Beri nilai untuk artikel ini

You already voted!
Artikel Terkait

Temukan lebih banyak artikel berdasarkan topik yang diminati.

Mengenal Lebih Dekat MIR4 NFT: Aset Digital Unik dalam Dunia MMORPG
30/08/2023
Mengenal Lebih Dekat MIR4 NFT: Aset Digital Unik dalam Dunia MMORPG

Jelajahi dunia MIR4 NFT dalam MMORPG. Pelajari tentang aset digital unik, perdagangan, dan dampaknya pada pengalaman bermain

30/08/2023
Memahami Konsep Asset Under Management (AUM) dalam Investasi
29/08/2023
Memahami Konsep Asset Under Management (AUM) dalam Investasi

Telusuri peran penting AUM dalam mengukur pertumbuhan pasar dan tingkat kepercayaan investor di dunia aset kripto yang dinamis selengkapnya di Indodax Academy

29/08/2023
Merit Circle (MC) Kini Hadir di INDODAX!

Menyambut bulan Agustus, aset kripto (MC) coin akan hadir di INDODAX. Jadi jangan lewatkan kesempatan ini dan temukan informasi selengkapnya di sini!