Apa itu Hedge Fund dan Apa Tujuannya?
icon search
icon search

Top Performers

Apa Itu Hedge Fund dan Apa Tujuannya?

Home / Artikel & Tutorial / judul_artikel

Apa Itu Hedge Fund dan Apa Tujuannya?

hedge fund

Daftar Isi

Di dunia investasi, ada berbagai jenis strategi yang sering diperbincangkan, di antaranya adalah hedge fund.

Tujuan dari strategi ini adalah dalam rangka melindungi aset dari risiko kerugian pasar yang terjadi.

Di samping, pengelolaannya pun membuat investor bisa memperoleh keuntungan yang lebih tinggi nantinya.

Nah, untuk mengetahui lebih jauh apa itu hedge fund dan tujuannya, simak yuk ulasannya berikut ini!

Apa Itu Hedge Fund?

apa itu hedge fund

Hedge fund adalah salah satu instrumen derivatif keuangan yang mengusung konsep mirip dengan reksadana.

Pada dasarnya, hedge fund adalah sejumlah dana yang dikumpulkan oleh sejumlah investor untuk selanjutnya diinvestasikan agar menghasilkan pengembalian yang menguntungkan, bahkan melampaui rata-rata pengembalian di pasar.

Nantinya, pengelolaan hedge fund ini akan diawasi oleh seorang manajer dalam upaya untuk mengurangi risiko kerugian investasi.

Diartikan secara harfiah sebagai “dana lindung nilai”, nominal investasi dalam bentuk hedge fund punya sistem yang bersifat tidak likuid sehingga penyimpanan investasi mesti dilakukan selama satu tahun dalam periode penguncian.

Selanjutnya, setelah dua tahun atau waktu tertentu, penarikan dana pun dapat dilakukan.

Karakteristik Hedge Fund

Terdapat beberapa kriteria tertentu pada konsep pengumpulan dana hedge fund yang membedakannya dari jenis penghimpunan modal lainnya, yaitu sebagai berikut:

1. Untuk golongan tertentu

Ada kriteria tertentu yang mesti dipenuhi untuk menanamkan modal dengan cara hedge fund, diantaranya adalah investor harus mempunyai penghasilan minimum dengan nilai yang lumayan tinggi.

Maka dari itu, tidaklah mengherankan kemudian bahwa memang tidak semua orang dapat menjadi bagian dari penghimpunan dana melalui instrumen derivatif keuangan yang satu ini.

2. Dana pinjaman saat mispricing

Mispricing adalah kondisi ketika harga aset tidak sejalan dengan nilai aslinya.

Apabila terjadi hal seperti demikian maka hedge fund bisa mengambil dana pinjaman untuk memperoleh profit optimal yang kemudian akan dibagikan kepada investor di dalamnya.

3. Terdapat struktur biaya

Mengingat bahwa konsep pengumpulan dana pada hedge fund ini dilakukan oleh manajer investasi, di sini akan diterapkan struktur “Two and Twenty”.

Dalam hal ini, untuk rincian potongannya, yakni sebesar 2% untuk dana dan 20% untuk keuntungan yang diperoleh.

4. Lingkungan investasi ekstensif

Dibandingkan dengan penghimpunan modal semisal reksa dana, ruang lingkup penyaluran dana hedge fund diketahui lebih luas.

Di sini, manajer fund akan melakukan analisis terhadap jenis instrumen yang mampu memberikan keuntungan tinggi.

Kelebihan dan Kekurangan Hedge Fund

kelebihan dan kekurangan hedge fund

Jika investor memilih hedge fund sebagai salah satu instrumen investasi yang dimiliki maka berikut ini kelebihan dan kekurangan hedge fund yang perlu diketahui :

Kelebihan Hedge Fund

Hedge fund diketahui memiliki beberapa kelebihan, di antaranya:

  1. Lebih fleksibel

Hal yang membuat hedge fund dinilai lebih fleksibel ketimbang reksadana adalah karena salah satu jenis instrumen investasi ini lazimnya tidak diperjualbelikan untuk publik.

Dengan demikian, aturan hukumnya pun akan menjadi relatif lebih leluasa.

Jadi, investor juga akan lebih mudah untuk melakukan beragam strategi saat investasi, mulai dari derivatif, leverage, hingga short selling.

Menggunakan berbagai macam strategi investasi itu memungkinkan hedge fund untuk dapat menawarkan manfaat dari kenaikan harga opsi investasi yang melampaui tingkat pengembalian yang disediakan oleh pasar.

  1. Risiko kerugian rendah

Kelebihannya yang kedua adalah hedge fund memiliki risiko kerugian yang rendah, bahkan dapat menyentuh angka 50%.

Caranya adalah fokus pada target risiko yang lebih spesifik. Bagi investor, penurunan risiko kerugian ini tentunya akan berimbas terhadap tingkat volatilitas penurunan yang lebih rendah ketimbang aset keuangan lain pada umumnya semisal ekuitas.

Nantinya, hal itu juga yang akan berpengaruh terhadap pembuatan portofolio yang akan terus naik atau pertumbuhan dan terdiversifikasi.

  1. Saran tenaga ahli

Bagi investor, apalagi pemula yang masih awam dengan paham alur investasi, jenis strategi dalam investasi, dan belum memiliki analisis yang kuat akan produk dan juga instrumen investasi, biasanya mereka akan menggunakan bantuan manajer investasi. 

Biasanya, para manajer ini akan ditugaskan untuk mengelola hedge fund dan memberikan saran hedge fund yang paling menguntungkan bagi investor.

Kekurangan Hedge Fund

  1. Biayanya mahal

Seperti disinggung di atas, ada banyak model hedge fund yang dioperasikan dengan memakai struktur biaya yang dinamakan “Two and Twenty”.

Pada struktur ini, para investor yang hendak berinvestasi hedge fund mesti membayar senilai 2% untuk biaya manajemen dan 20% untuk pengelolaan dana.

Biaya manajemen 2% ini digunakan untuk kegiatan operasional yang terkait dengan hedge fund.

Di lain sisi, biaya 20% akan diberikan kepada pihak pengelola dana/manajer yang berperan mengelola hedge fund.

Perlu diketahui, biaya ini bernilai jauh lebih besar ketimbang jenis investasi reksadana.

Pasalnya, pada reksadana, investor hanya akan diminta untuk merogoh dana kurang dari 2 persen untuk biaya manajemen.

  1. Risiko strategis lebih besar

Dalam praktiknya, hedge fund tidak mampu menghindari terjadinya risiko strategis alias risiko yang lahir lantaran adanya penerapan beragam strategi investasi yang demikian kompleks.

Padahal, seperti diulas sebelumnya, hedge fund sendiri dinilai mampu mengurangi risiko kerugian investasi.

Sebagai contoh, pada 2011 silam, nilai investasi hedge fund disebut telah merugi kurang lebih 4,8% di bawah nilai instrumen investasi lain yang diperdagangkan di pasar.

Cara Investasi Hedge Fund

Lantas, bagaimana cara investasi dengan instrumen hedge fund? Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum Kamu memutuskan untuk berinvestasi lewat hedge fund, diantaranya:

1. Memahami bidang investasi yang hendak dijalani

Meski investasi hedge fund ini nantinya akan dilakukan oleh seorang hedge fund manager (manajer investasi), Kamu sebagai investor tetap perlu mengerti sistem kerja investasi ini.

Dalam hal ini, Kamu juga harus memahami dengan jelas bidang investasi yang akan digeluti di instrumen hedge fund.

Alasannya, dengan mengetahui hal tersebut, Kamu pun akan memahami berbagai risiko dan keuntungan yang dapat diperoleh nantinya ketika berinvestasi lewat instrumen yang satu ini.

2. Mempertimbangkan dana yang hendak dipakai

Mengingat bahwa hedge fund adalah investasi yang menyerap dana lumayan besar, sebaiknya Kamu sebagai investor hedge fund mulai mempertimbangkan dana yang hendak dipakai untuk berinvestasi dengan cara ini.

Sebagai masukan, ada baiknya Kamu memiliki “uang dingin” yang tidak akan digunakan dalam waktu dekat.

3. Mengatur target investasi

Mengatur target adalah hal penting supaya segala sesuatunya dapat berjalan baik, termasuk dalam hal investasi.

Di dunia penanaman modal, Kamu pun perlu menyusun target dalam jangka panjang dan pendek supaya memudahkan dalam memilih investasi yang ingin dijalankan.

Pada hedge fund, Kamu mesti memikirkan target yang hendak dicapai sehingga nantinya bisa memahami waktu untuk berhenti maupun meningkatkan investasi yang kamu punya.

Tujuan Investasi Hedge Fund

Seperti instrumen investasi keuangan lainnya, sistem hedge fund juga memiliki berbagai tujuan dalam pelaksanaannya, di antaranya:

1. Optimalisasi Potensi Pengembalian

Tujuannya yang pertama adalah untuk mengoptimalkan atau optimalisasi potensi pengembalian (return).

Dalam hal ini, hedge fund sendiri adalah investasi yang dikelola oleh manajer fund yang akan berupaya untuk mendapatkan return maksimal dari investasi yang dilakukan dari dana yang sudah dihimpun.

2. Meminimalisir Risiko Investasi

Selanjutnya, tujuan dari hedge fund adalah meminimalisir risiko investasi. Hal itu bisa terjadi karena sistem hedge fund mempunyai analisis mendalam sehingga potensi risiko bisa diminimalisir.

Dengan demikian, modal yang ditanamkan oleh para investor bisa lebih terjamin keamanannya dan terlindungi.

Kesimpulan

Hedge fund merupakan salah satu instrumen derivatif keuangan yang mengusung konsep mirip dengan reksadana.

Pada hedge fund, sejumlah dana yang dikumpulkan oleh sejumlah investor untuk selanjutnya diinvestasikan agar menghasilkan pengembalian yang menguntungkan, bahkan melampaui rata-rata pengembalian di pasar.

Karakteristiknya terdiri dari untuk golongan tertentu, dana pinjaman saat mispricing, terdapat struktur biaya, dan lingkungan investasi ekstensif.

Adapun kelebihan hedge fund terletak pada hedge fund yang dinilai lebih fleksibel, risiko kerugian rendah, dan saran tenaga ahli

Sementara itu, kekurangannya ada pada biayanya yang mahal dan risiko strategis yang lebih besar.

Untuk cara investasinya adalah dengan memahami bidang investasi yang hendak dijalani, mempertimbangkan dana yang hendak dipakai, dan mengatur target investasi.

Di sisi lain, tujuan dari investasi dengan hedge fund adalah untuk mengoptimalisasi potensi pengembalian dan meminimalisir risiko investasi

Nah, Kamu sudah paham kan sekarang apa itu hedge fund dan tujuannya?

Selain investasi hedge fund, Kamu pun dapat membaca artikel menarik lainnya, seperti cara investasi bitcoin yang aman dan legal untuk pemula di INDODAX Academy.

Yuk mulai berinvestasi!

Apakah artikel ini membantu?

Beri nilai untuk artikel ini

You already voted!
Artikel Terkait

Temukan lebih banyak artikel berdasarkan topik yang diminati.

Mengenal Lebih Dekat MIR4 NFT: Aset Digital Unik dalam Dunia MMORPG
30/08/2023
Mengenal Lebih Dekat MIR4 NFT: Aset Digital Unik dalam Dunia MMORPG

Jelajahi dunia MIR4 NFT dalam MMORPG. Pelajari tentang aset digital unik, perdagangan, dan dampaknya pada pengalaman bermain

30/08/2023
Memahami Konsep Asset Under Management (AUM) dalam Investasi
29/08/2023
Memahami Konsep Asset Under Management (AUM) dalam Investasi

Telusuri peran penting AUM dalam mengukur pertumbuhan pasar dan tingkat kepercayaan investor di dunia aset kripto yang dinamis selengkapnya di Indodax Academy

29/08/2023
Merit Circle (MC) Kini Hadir di INDODAX!

Menyambut bulan Agustus, aset kripto (MC) coin akan hadir di INDODAX. Jadi jangan lewatkan kesempatan ini dan temukan informasi selengkapnya di sini!