Penjelasan dan Pengertian Block Genesis
icon search
icon search

Top Performers

Home / Kamus / judul_artikel

Blok genesis merupakan blok pertama dalam sebuah blockchain dan sering dikenal sebagai blok khusus yang memiliki peran penting dalam membentuk serta memulai seluruh jaringan blockchain.

Blok genesis berbeda dari blok-blok selanjutnya dalam jaringan blockchain karena blok genesis ini tidak memiliki blok sebelumnya yang terhubung secara langsung, sehingga dianggap sebagai titik awal dari seluruh rangkaian blok.

Blok genesis juga menetapkan jumlah awal koin atau token yang ada dalam blockchain. Hal inilah yang menyebabkan mengapa blok genesis disebut sebagai pencipta blok, karena pada titik ini, semua koin atau token dalam jaringan mulai didistribusikan dan digunakan untuk transaksi.

Blok genesis membuat proses penambangan dan transaksi di blockchain dapat dimulai. Setiap blok yang ditambahkan ke blockchain akan terhubung secara berurutan, membentuk rantai (chain) blok yang tidak dapat diubah dan memberikan dasar bagi seluruh fungsi blockchain.

Apakah artikel ini membantu?

Beri nilai untuk artikel ini

You already voted!