ICO Bangkit Lagi! Kaito & 3 Launchpad Kripto Ini Ikut Naik Daun
icon search
icon search

Top Performers

ICO Bangkit Lagi! Kaito & 3 Launchpad Kripto Ini Ikut Naik Daun

Home / Artikel & Tutorial / judul_artikel

ICO Bangkit Lagi! Kaito & 3 Launchpad Kripto Ini Ikut Naik Daun

ICO Bangkit Lagi! Kaito & 3 Launchpad Kripto Ini Ikut Naik Daun

Daftar Isi

Laporan terbaru Tiger Research mengungkap adanya peningkatan minat terhadap model penjualan token terbuka yang kini dihidupkan lewat berbagai platform launchpad.

Tren ini menandai kebangkitan format ICO lama, namun dengan wajah baru yang lebih transparan dan sesuai regulasi.

Terdapat Empat platform utama yang menjadi sorotan, mulai dari Legion, BuidlPad, Sonar, dan Kaito Capital Launchpad.

Mereka menawarkan pendekatan berbeda, mulai dari sistem berbasis kontribusi hingga model sosial dan likuiditas komunitas.

Fenomena ini menandakan arah baru pendanaan proyek kripto yang lebih terbuka, diawasi, dan berfokus pada kontribusi nyata dari komunitas.

 

Era Baru ICO Lebih Transparan & Terukur

Kebangkitan ICO kali ini terjadi bukan karena spekulasi, melainkan karena perubahan regulasi di Eropa dan Asia.

Regulasi Markets in Crypto-Assets (MiCA) di Eropa memberi landasan hukum bagi penerbitan token publik. Sementara beberapa kawasan Asia dan Timur Tengah kini memperbolehkan penjualan token berbasis KYC di bawah lisensi lokal.

Lingkungan hukum yang lebih jelas membuat proyek kripto tak lagi mengandalkan private sale tertutup. Sebaliknya, mereka menggunakan public launchpad untuk menjaring pengguna awal dan membangun komunitas secara legal dan transparan.

 

Legion: Launchpad Berbasis Kontribusi

Platform Legion memimpin tren baru dengan sistem merit-based fundraising. Investor tidak lagi dipilih karena modal besar, tapi karena kontribusi nyata pada ekosistem.

 

Legion

Sumber Gambar: Tiger Research

 

Melalui algoritma Legion Score, penilaian dilakukan berdasarkan aktivitas on-chain, pengaruh sosial, hingga kontribusi GitHub. Peserta juga wajib menulis cover letter berisi alasan dan bentuk dukungan terhadap proyek.

Namun, metode ini masih menuai kritik karena tetap mengandung elemen subjektif. Beberapa peserta menganggap alokasi terlalu condong pada influencer besar.

Legion menanggapi dengan laporan transparansi publik, tapi tantangan antara objektivitas dan keterbukaan masih sulit dihindari.

 

BuidlPad: Fokus Likuiditas dan Partisipasi Sosial

 

Buildpad

Sumber Gambar: Tiger Research

 

Berbeda dari Legion, BuidlPad berfokus pada ekosistem Sui blockchain dan sistem staking tier

Investor yang menyetor lebih banyak likuiditas mendapat harga token lebih murah. Model ini memudahkan proyek mengumpulkan dana dan TVL lebih cepat.

Untuk menyeimbangkan sistem berbasis modal, BuidlPad meluncurkan fitur “Squad” yang memberi imbalan bagi peserta aktif di media sosial atau komunitas. 

Sistem ini menambah unsur gamifikasi dan memperluas partisipasi di luar sekadar investor bermodal besar.

 

Sonar: Fleksibilitas dan Kepatuhan

 

Echo Sonar

Sumber Gambar: Tiger Research

 

Sonar, bagian dari platform sindikasi Echo, menawarkan pendekatan berbeda dengan memberikan fleksibilitas penuh pada proyek. Developer bebas menentukan harga, jadwal, dan model distribusi token.

Seluruh transaksi tetap dalam kerangka hukum Echo dengan KYC wajib, namun data pribadi peserta tidak dibagikan langsung melainkan hanya verifikasi kelayakan yang diteruskan.

Kelebihan ini membawa sisi risiko: tidak semua proyek punya standar transparansi yang sama, sehingga tanggung jawab antara platform dan penerbit kadang kabur.

 

Kaito Capital Launchpad: Mengukur Pengaruh Sosial

 

Kaito

Sumber Gambar: Tiger Research

 

Sementara itu, Kaito Capital Launchpad menggunakan sistem Yap Points untuk menilai reputasi sosial calon investor.

Data dari aktivitas on-chain, kepemilikan token, dan keterlibatan komunitas menentukan prioritas alokasi.

Model ini efektif menarik peserta dengan pengaruh besar di media sosial, memberi efek promosi alami untuk proyek baru.

Namun, sistem ini juga menciptakan hambatan bagi developer dan kontributor teknis yang kurang aktif di media sosial.

Kaito menonjol di aspek visibilitas, tapi masih mencari keseimbangan antara social proof dan nilai kontribusi teknis.

 

Tren Panas Tapi Bukan Sekadar Hype

Menurut Tiger Research, tren public launchpad tidak hanya efek hype jangka pendek

Meski beberapa proyek di BuidlPad mencatat lonjakan harga awal dan listing di bursa besar seperti Upbit dan Bithumb, riset memperingatkan potensi kejenuhan jika ekspektasi keuntungan terlalu tinggi.

Namun, kebutuhan struktural proyek untuk membangun komunitas dan memperoleh likuiditas awal akan memastikan model ini bertahan lama.

Public launchpad kini dianggap sebagai evolusi dari ICO lama, bukan reinkarnasi. Mereka hadir bukan hanya untuk mencari dana, tapi juga sebagai mekanisme kurasi dan distribusi awal token yang lebih adil, aman, dan berbasis nilai partisipatif.

 

Kesimpulan

Kebangkitan ICO versi 2025 menunjukkan arah baru industri kripto: lebih selektif, terukur, dan sesuai regulasi.

Legion menonjol dengan merit system, BuidlPad kuat di likuiditas dan komunitas, Sonar fokus pada kepatuhan, sementara Kaito menggabungkan reputasi sosial dan data on-chain.

Mereka semua menjadi cerminan bagaimana ekosistem kripto beradaptasi dari wild speculation menjadi structured opportunity.

gambar logo Perpajakan Aset Kripto di Asia: Bullish atau Bearish?

Artikel ini hasil Kolaborasi antara INDODAX x Tiger Research

 

FAQ

  1. Apa bedanya ICO lama dan public launchpad sekarang?
    ICO lama cenderung tidak diawasi dan sering berujung scam. Launchpad modern beroperasi dengan KYC, transparansi, dan regulasi resmi di beberapa yurisdiksi.
  2. Apakah public launchpad bisa diakses investor ritel Indonesia?
    Secara umum bisa, asalkan platform tersebut mengizinkan partisipan global dan pengguna telah memenuhi persyaratan KYC dan wilayah hukum yang berlaku.
  3. Mengapa Legion disebut pionir di tren ini?
    Karena Legion menilai calon investor bukan dari modal, tapi kontribusi riil di komunitas. Pendekatan ini berbeda dari sistem lama yang didominasi investor besar.
  4. Apakah launchpad seperti BuidlPad dan Kaito aman untuk investasi?
    Keduanya mengikuti standar regulasi dan verifikasi identitas, tapi tetap ada risiko pasar. Investor perlu memeriksa whitepaper dan distribusi token sebelum ikut.
  5. Apakah tren ICO baru ini akan bertahan lama?
    Menurut Tiger Research, iya. Meskipun euforia bisa mereda, kebutuhan proyek akan likuiditas dan komunitas menjadikan public launchpad model yang berkelanjutan.

 

Itulah informasi berita crypto hari ini. Aktifkan notifikasi agar Anda selalu mendapatkan informasi terkini dan edukasi dari Akademi Crypto seputar aset digital dan teknologi blockchain hanya di INDODAX Academy.

Jangan sampai ketinggalan berita terbaru terkait dunia kripto, pergerakan pasar, dan masih banyak lagi di laman artikel edukasi crypto terpopuler.

Anda juga dapat mengikuti berita terbaru kami melalui Google News untuk akses informasi yang lebih cepat dan terpercaya.
Untuk pengalaman trading yang mudah dan aman, download aplikasi crypto terbaik dari INDODAX di App Store atau Google Play Store.

 

Kontak Resmi Indodax

Nomor Layanan Pelanggan: (021) 5065 8888 | Email Bantuan: [email protected]

 

Ikuti juga sosial media INDODAX di sini: Instagram, X, Youtube & Telegram

Follow Sosmed Twitter Indodax sekarang

 

Author: Fau 

 

DISCLAIMER:  Segala bentuk transaksi aset kripto memiliki risiko dan berpeluang untuk mengalami kerugian. Tetap berinvestasi sesuai riset mandiri sehingga bisa meminimalisir tingkat kehilangan aset kripto yang ditransaksikan (Do Your Own Research/ DYOR). Informasi yang terkandung dalam publikasi ini diberikan secara umum tanpa kewajiban dan hanya untuk tujuan informasi saja. Publikasi ini tidak dimaksudkan untuk, dan tidak boleh dianggap sebagai, suatu penawaran, rekomendasi, ajakan atau nasihat untuk membeli atau menjual produk investasi apa pun dan tidak boleh dikirimkan, diungkapkan, disalin, atau diandalkan oleh siapa pun untuk tujuan apa pun.
  

 

Tag Terkait: #Berita Kripto Hari Ini, #Berita Mata uang Kripto, #Berita Altcoin, #Berita Blockchain

Lebih Banyak dari Altcoin,Berita,Blockchain

Pelajaran Dasar

Calculate Staking Rewards with INDODAX earn

Select an option
dot Polkadot 10.19%
bnb BNB 2.15%
sol Solana 4.87%
eth Ethereum 2.37%
ada Cardano 1.64%
pol Polygon Ecosystem Token 2.11%
trx Tron 2.90%
DOT
0
Berdasarkan harga & APY saat ini
Stake Now

Pasar

Nama Harga 24H Chg
PIPPIN/IDR
Pippin
453
81.21%
EDENA/IDR
Edena
150.014
74.45%
MTC/IDR
Moonft
41
64%
ORDER/IDR
Orderly Ne
5.258
62.64%
PLPA/IDR
Palapa
501
60.06%
Nama Harga 24H Chg
TMG/IDR
T-mac DAO
113.854
-15.85%
BETA/IDR
Beta Finan
165
-13.61%
RVM/IDR
Realvirm
14
-12.5%
KDAG/IDR
King DAG
25
-10.71%
PRIME/IDR
Echelon Pr
20.204
-10.42%
Apakah artikel ini membantu?

Beri nilai untuk artikel ini

You already voted!
Artikel Terkait

Temukan lebih banyak artikel berdasarkan topik yang diminati.

ICO Bangkit Lagi! Kaito & 3 Launchpad Kripto Ini Ikut Naik Daun

Laporan terbaru Tiger Research mengungkap adanya peningkatan minat terhadap model

Wow! Kripto Bikin Indonesia Cuan Rp1,7 Triliun, Ini Datanya dari DJP
24/10/2025
Wow! Kripto Bikin Indonesia Cuan Rp1,7 Triliun, Ini Datanya dari DJP

Industri kripto terbukti makin berkontribusi terhadap perekonomian nasional.  Direktorat Jenderal

24/10/2025
Toncoin Diprediksi Bikin Kejutan Minggu Depan, Waspadai Level Ini!
24/10/2025
Toncoin Diprediksi Bikin Kejutan Minggu Depan, Waspadai Level Ini!

Pasar kripto sedang tenang, tapi analis percaya Toncoin (TON) bisa

24/10/2025