Slothana: Meme Coin Bertema Kungkang & Keunikannya
icon search
icon search

Top Performers

Solana + Kungkang = Slothana, Coin Meme Baru, Unik!

Home / Artikel & Tutorial / judul_artikel

Solana + Kungkang = Slothana, Coin Meme Baru, Unik!

Slothana 1

Daftar Isi

Pada tahun 2024, tren meme coin (koin meme) tampaknya masih belum memudar. Jika sebelumnya ada token Dogwifhat (WIF), SLERF, dan BOME maka kini muncul koin meme baru yang menggunakan jaringan Solana. 

 

Koin ini, sesuai namanya, disebut Slothana dan merepresentasikan kungkang sebagai maskotnya. Slothana adalah sebuah aset kripto baru yang terinspirasi dari meme lucu tentang kungkang, telah menarik perhatian komunitas pengguna aset kripto.

 

Dengan konsep yang unik dan potensi pertumbuhan yang menarik, Slothana menawarkan peluang baru bagi para investor kripto. Nah, untuk lebih mengenal apa itu Slothana, keuntungan dan kinerjanya, hingga cara membelinya, simak ulasannya berikut ini.

 

Slothana 2

 

Apa Itu Slothana?

 

Slothana adalah koin meme baru yang menggabungkan kata “Sloth” dan “Solana” yang bertujuan untuk menarik minat para investor setelah keberhasilan token SLERF. Menggunakan jaringan Solana, Slothana terinspirasi dari kesuksesan pendahulunya yang berhasil dalam initial coin offering (ICO).

 

Meski mengikuti jejak koin meme SLERF, Slothana berbeda karena tim di baliknya bukanlah amatir. Berbeda dengan SLERF, yang pernah secara tidak sengaja membakar SOL senilai lebih dari $10.000.000, tim Slothana lebih berpengalaman.

 

Logo kungkang dipilih untuk memberikan kesan menyenangkan dan santai, merefleksikan karakter hewan kungkang yang terkenal lambat dan sering terlihat bersantai. Slothana menggambarkan kungkang kantoran yang malas dan sering menggunakan ganja saat bersantai, menambah daya tarik di kalangan komunitasnya.

 

Mengapa Slothana Menggunakan Jaringan Solana?

Slothana dikembangkan di atas blockchain Solana, sebuah platform yang semakin diminati oleh pengembang dan investor dalam industri aset kripto.

 

Dengan kecepatan transaksi yang tinggi dan biaya yang rendah, Solana menjadi pilihan menarik bagi proyek-proyek kripto baru seperti Slothana.

 

Faktor-faktor ini memberi Slothana peluang untuk tumbuh dan meraih popularitas di pasar aset kripto yang semakin kompetitif.

 

Keuntungan dan Kinerja Slothana

Adapun presale Slothana dimulai pada 26 Maret 2024 lalu, dan dalam beberapa hari, token SLOTH berhasil mengumpulkan dana sebesar $1.500.000 atau sekitar Rp2.200.000.000 (kurs Rp15.000).

 

Dalam sebulan sejak ICO, Slothana telah mengumpulkan $15.000.000 atau sekitar Rp225.000.000.000 (kurs Rp15.000).

 

Meskipun target awal penggalangan dana hanya $10.000.000, kenaikan cepat dalam satu bulan ini tampak bertentangan dengan sifat hewan kungkang yang dikenal lambat.

 

Peran Promosi dan Dukungan Ahli

Banyaknya dana yang diterima oleh Slothana tidak terlepas dari promosi besar-besaran yang dilakukan untuk memperkenalkan proyek ini. 

 

Slothana memanfaatkan berbagai platform, seperti 99Bitcoins, Business Insider, Cointelegraph, Cryptonomist, CryptonewsZ, dan lainnya untuk menampilkan airdrop dan presale mereka.

 

Koin meme ini juga bekerja sama dengan beberapa ahli industri dan influencer, termasuk YouTuber Matthew Perry dan analis Jacob Bury. Dalam akun YouTube-nya, Matthew Perry menyebut Slothana sebagai “banger” dan memprediksi keuntungan hingga 5 kali lipat pada saat peluncuran.

 

Jacob Bury berpendapat bahwa pertumbuhan Slothana bisa meningkat hingga 100 kali setelah presale sukses. Promosi ini menarik banyak investor yang ingin mendapatkan keuntungan besar dan memperkuat komunitas Slothana.

 

Di samping itu, penawaran SLOTH dilakukan selama masa halving Bitcoin, yang secara tidak langsung mempengaruhi permintaan koin meme ini.

 

Alasan Mengapa Banyak yang Berminat pada Slothana

Pada dasarnya, terdapat beberapa alasan utama mengapa banyak pengguna tertarik membeli SLOTH, di antaranya:

 

  • Peluang investasi awal dan potensi keuntungan di masa depan sehingga potensi keuntungan menjadi besar ketika koin meme ini tersedia di bursa utama.
  • Daya tarik tema unik kungkang dalam dunia koin meme kripto yang menawarkan tema unik, yaitu kungkang.
  • Manfaat menggunakan blockchain Solana untuk transaksi yang cepat dan biaya rendah.

 

Aksesibilitas dan Penawaran Token

Adapun saat ini, token SLOTH hanya dapat dibeli melalui beberapa platform penukaran koin, di antaranya PancakeSwap atau Raydium. Mengutip data CoinMarketCap pada Kamis (13 Juni 2024), harga token SLOTH saat ini adalah $0.01467.

 

Jika kamu menggunakan Bird Eye DEX maka kamu bisa membeli Slothana dengan mengikuti cara berikut ini, yaitu:

 

  • Unduh dan Instal Bird Eye DEX: Siapkan akun di Bird Eye DEX.
  • Isi Dompet dengan Solana (SOL): Beli Solana (SOL) di bursa kripto utama dan kirimkan ke alamat dompet Bird Eye DEX kamu.
  • Tukar SOL untuk SLOTH: Cari token SLOTH di Bird Eye DEX dan lakukan penukaran dengan SOL.

 

Slothana 3

 

Cara Membeli Slothana

Berikut ini adalah tata cara untuk membeli Slothana selama masa penawarannya yang perlu diketahui, antara lain:

 

1. Mengunduh Dompet Solana

 

Para investor perlu memiliki dompet yang kompatibel dengan Solana, seperti Phantom Wallet yang mudah digunakan dan berintegrasi dengan lancar dalam jaringan Solana.

 

2. Memiliki Token Solana (SOL) dalam Dompet

 

Investor harus memiliki token Solana (SOL) dalam dompet mereka, yang akan digunakan untuk membeli token SLOTH.

 

3. Mengirim Token Solana (SOL)

 

Setelah memiliki token Solana, investor dapat mengirimkan token SOL ke alamat dompet presale berikut ini, yaitu “EnSawje2vQSQKtGbPYdXEuYKm2sHgeLKJTqCmrDErKEA”.

 

4. Menunggu Proses Presale

 

Setelah mengirimkan token SOL ke alamat dompet presale, investor perlu menunggu hingga proses presale selesai. Setelah itu, token SLOTH akan diterima oleh investor melalui airdrop langsung ke dompet kripto mereka.

 

Adapun investor dapat memperoleh SLOTH dengan mengirimkan token Solana (SOL) dari dompet kripto mereka untuk memesan token SLOTH dengan kurs 10.000 SLOTH per SOL yang diinvestasikan.

 

Kesimpulan

 

Sebagai kesimpulan, Slothana adalah koin meme baru yang menarik perhatian banyak investor karena kombinasi unik dari tema kungkang dan penggunaan blockchain Solana yang cepat dan berbiaya rendah. 

 

Dengan peluang investasi awal yang menjanjikan dan promosi yang kuat, Slothana telah menunjukkan potensi yang besar untuk tumbuh pesat dalam pasar aset kripto yang kompetitif.

 

Akan tetapi, meskipun Slothana menunjukkan potensi besar untuk keuntungan, penting bagi investor untuk menyadari risiko yang terkait dengan investasi dalam koin meme

 

Fluktuasi pasar yang tinggi dan kurangnya fundamental yang kuat dapat membuat investasi ini berisiko. Maka dari itu, sebaiknya lakukan riset yang mendalam dan pertimbangkan toleransi risiko kamu sebelum mulai berinvestasi.

 

Yuk Investasi Kripto dengan Mudah, Aman, dan Untung di INDODAX

 

Nah, sekarang kamu sudah mengenal apa itu Slothana, mengapa Slothana menggunakan jaringan Solana, keuntungan dan kinerjanya, hingga cara membelinya.

 

Sebagai tambahan informasi, jika kamu berminat untuk melakukan investasi kripto secara mudah, aman, dan untung, mulai dari beli bitcoin, beli ethereum, hingga beli aset kripto lainnya, maka kamu bisa membelinya di INDODAX Market.

 

Penting diingat kembali, INDODAX adalah sebuah platform terbaik, terpopuler, dan terpercaya di Indonesia hingga saat ini dalam hal perdagangan aset kripto.

 

INDODAX, sebagai pelopor dalam perdagangan aset kripto di Indonesia, terus berupaya menyediakan akses yang mudah bagi investor untuk berpartisipasi dalam pasar aset kripto.

 

Untuk informasi tambahan untuk mempermudah kamu untuk trading kripto via handphone, yuk gunakan aplikasi crypto terbaik dari INDODAX yang bisa kamu download secara gratis di google play store maupun App Store.

 

Adapun sebagai disclaimer, perlu dipahami bahwa, seperti halnya jenis-jenis investasi lainnya, berinvestasi pada aset kripto juga memiliki risiko tersendiri, di antaranya terkait aset kripto yang fluktuatif dan tingginya tingkat volatilitas pada aset kripto.

 

Oleh karena itu, sangat disarankan bagi para investor untuk melakukan riset yang menyeluruh sebelum memutuskan untuk berinvestasi dalam aset kripto.

 

Ayo, mari segera mulai berinvestasi pada aset kripto sekarang juga hanya bersama INDODAX!

 

FAQ

 

1. Apa Itu Slothana dan Mengapa Menggunakan Jaringan Solana?

Slothana adalah koin meme dengan tema kungkang yang menggunakan jaringan Solana karena efisiensi transaksi.

2. Bagaimana Cara Membeli Slothana?

Unduh Phantom Wallet, kirim token SOL ke dompet presale, dan tunggu token SLOTH melalui airdrop.

3. Apa Keuntungan dan Kinerja Slothana setelah Peluncuran?

Slothana berhasil menggalang dana besar dalam waktu singkat meskipun mengalami fluktuasi harga.

4. Siapakah Ahli dan Influencer yang Mendukung Slothana?

Ahli dan influencer seperti Matthew Perry dan Jacob Bury memberikan prediksi positif terkait Slothana.

5. Mengapa Banyak Orang Berminat pada Slothana?

Slothana menawarkan peluang investasi awal dengan tema kungkang yang unik dan transaksi yang efisien di blockchain Solana.

Apakah artikel ini membantu?

Beri nilai untuk artikel ini

You already voted!
Artikel Terkait

Temukan lebih banyak artikel berdasarkan topik yang diminati.

Mengenal PepeFork (PORK) Meme Koin Katak Pink, Menggemaskan
28/06/2024
Mengenal PepeFork (PORK) Meme Koin Katak Pink, Menggemaskan

Pepe the Frog, sebuah meme ikonik yang dikenal karena humor

28/06/2024
Mengenal Metaforce: Masa Depan Dunia Metaverse & 4 Faktanya

MetaForce adalah platform keuangan terdesentralisasi (DeFi) yang menawarkan berbagai cara

Mengenal BirdEye: Alat Crypto Canggih untuk Trader Pemula
26/06/2024
Mengenal BirdEye: Alat Crypto Canggih untuk Trader Pemula

BirdEye merupakan platform yang kuat dirancang untuk memberdayakan trader kripto

26/06/2024