Pengertian Singkat Crypto Bubble| Kamus Indodax Academy
icon search
icon search

Top Performers

Home / Kamus / judul_artikel

Apa Itu Crypto Buble?

Crypto Bubble merujuk pada lonjakan harga aset kripto yang tidak wajar, melebihi nilai intrinsiknya, diikuti penurunan drastis. 

Fenomena ini dipicu oleh spekulasi berlebihan, sentimen pasar yang terlalu optimis, dan ekspektasi tidak realistis. Faktor pendorongnya meliputi adopsi massal, liputan media, dan FOMO (fear of missing out).

Ketika gelembung pecah, kepanikan investor memicu penjualan massal, menyebabkan kejatuhan harga dan kerugian besar. Contoh terkenal termasuk bubble Bitcoin 2017 dan 2021. Meski berbahaya, bubble kripto juga dapat mendorong inovasi dan investasi di teknologi blockchain. Regulasi dan edukasi investor dianggap penting untuk memitigasi risiko di masa depan.

 

Crypto Bubble dapat membahayakan bagi pasar kripto dan investor, karena dapat menyebabkan kerugian besar dan merusak kepercayaan terhadap aset digital.

 

Contoh Crypto Bubble penggunaan dalam kalimat

“Crypto Bubble terbesar terjadi pada akhir 2017 ketika harga Bitcoin melonjak, sebelum akhirnya jatuh drastis pada tahun 2018.”

“Banyak analis memperingatkan bahwa kenaikan harga token meme seperti Dogecoin adalah tanda-tanda Crypto Bubble baru yang dapat membahayakan pasar.”

“Untuk menghindari dampak Crypto Bubble, investor disarankan untuk melakukan analisis fundamental dan tidak hanya berinvestasi berdasarkan tren atau euphoria pasar.”

 

Selain istilah Crypto Bubble yang telah dijelaskan disini, masih banyak istilah crypto lainnya yang dapat kamu pelajari lebih lanjut. Informasi mengenai istilah-istilah tersebut dapat kamu temukan di kamus kripto terlengkap dari Indodax Academy.

 

Sumber:

https://www.liputan6.com/crypto/read/5554270/mengenal-istilah-crypto-bubbles-dan-contoh-kasusnya

Apakah artikel ini membantu?

Beri nilai untuk artikel ini

You already voted!