Bearish dan Bullish dalam Crypto
icon search
icon search

Top Performers

Bearish dan Bullish dalam Crypto: Definisi hingga Kondisi Market-nya

Home / Artikel & Tutorial / judul_artikel

Bearish dan Bullish dalam Crypto: Definisi hingga Kondisi Market-nya

Jaringan mainnet - Indodax Academy

Daftar Isi

Istilah bearish dan bullish akan sering terdengar oleh mereka yang masuk ke dunia pasar modal, saham, dan aset crypto. Oleh sebab itu, kedua istilah ini sangat penting untuk diketahui oleh para investor—apalagi pemula—yang terjun ke dunia investasi, terutama aset kripto

Adapun istilah yang saling berkaitan ini kerap kali menggambarkan sentimen pasar terhadap kondisi pasar, khususnya mengenai pergerakan harga. Di lain sisi, dengan mengetahui kedua istilah ini, investor pun akan lebih tenang dalam menyikapi volatilitas harga yang ada di pasar crypto.

Lalu, apa sebenarnya bearish maupun bullish ini? Mari simak ulasannya berikut ini.

Sejarah Bearish dan Bullish

Konon, kedua istilah ini sudah hadir sejak berabad-abad silam, dengan beberapa versi sebagai berikut.

1. Sejarah Bullish Market

Di bawah ini adalah tiga teori yang muncul mengenai sejarah istilah bullish market.

a. Bull Attacks

Pada versi ini, tahun 1714 dianggap telah menjadi tonggak sejarah bull market. Namun, asal-usul istilah ini sendiri belum pasti sebab tidak ada pembahasan detail soal ini di sejumlah literatur.

Diketahui, di sini terdapat sebuah teori yang muasalnya adalah dari cara banteng menyerang musuhnya. Biasanya, banteng akan menundukkan kepala, lalu menyerudukkan tanduknya mengarah ke atas untuk menjungkalkan musuhnya.

Adapun di pasar crypto, hal itu tampak saat pasar sedang rendah dan mulai menanjak ke arah positif.

b. Bull Blood Sport

Teori berikut ini berasal dari akhir tahun 1500, tepatnya dari era Elizabethan. Konon, terdapat sebuah permainan berdarah bernama “bull baiting” yang berlangsung sepanjang tahun itu.

Permainan kejam ini akan menunjukkan kepada penontonnya sebuah tontonan seekor banteng yang dirantai, lalu diserang oleh beberapa anjing. Akhirnya, permainan brutal dan kejam ini pun dihentikan pada tahun 1835.

Oleh sebagian orang, permainan berdarah itulah yang dianggap sebagai awal mula kemunculan istilah bullish.

c. The Bull Board

The London Stock Exchange, sebuah lembaga keuangan yang berdiri pada abad ke-17, dianggap ikut menjadi pelopor dalam penciptaan istilah ini. Kehadiran The London Stock Exchange pun sejalan dengan pembentukan awal istilah pada tahun 1714.

Adapun pada periode itu, pedagang bakal memasang penawaran pembelian di papan pengumuman pengumuman exchange, yang disebut “bull”. Akan tetapi, waktu itu tidak banyak permintaan untuk saham sehingga papannya “kosong.”

2. Sejarah Bearish Market

a. Bear Attacks

Istilah bear market pun berasal dari sekitar tahun 1714, seperti bullish market. Teori pertama soal ini, secara terminologi, adalah dari cara beruang menyerang musuhnya. Pasalnya, beruang bakal mengayunkan cakarnya ke arah bawah dan mencabik musuhnya. Hal itu yang kemudian menjadi lambang dari downtrend yang terdapat di bear market.

b. Bear Baiting

Dasar pemikiran dari teori ini pun hampir sama dengan teori sebelumnya. “Bear baiting” sendiri berasal akhir tahun 1500. Kala itu, beruang dirantai dan diserang oleh anjing sebagai permainan hiburan masyarakat.

c. The Bare Board

Ketika London Stock Exchange baru berdiri, terdapat sebuah papan yang menjadi tempat bagi trader untuk mengirimkan penawaran membeli saham. Saat permintaan saham tengah rendah, papan ini akan kosong dan menciptakan istilah “bear” sebagai istilah atas kondisi pasar yang sedang turun.

d. Bearskin

Menjual bulu binatang adalah cara masyarakat pada abad ke-16 untuk mencari nafkah. Adakalanya, mereka bakal melibatkan perantara untuk melakukan jual beli.

Terkait itu, para penjual cerdik ini akan menjual bulu beruang yang sejatinya tidak mereka punya. Dalam hal ini, mereka hanya akan menebak harga yang harus dibayarkan kepada si pemburu kulit beruang.

Dua abad kemudian, para investor pun diketahui mulai menjual saham yang bukan miliknya. Adapun praktik short selling itu lantas dikenal dengan nama “selling the bearskin”, yang didasarkan pada sejarah aktivitas tadi.

Apa Itu Bearish dan Bullish?

Secara umum, bullish adalah suatu kondisi ketika pasar, utamanya aset kripto, tengah mengalami tren naik (menguat). Kenaikan itu bisa dipengaruhi oleh kondisi ekonomi di suatu negara, bahkan di seluruh dunia, yang tengah mengalami pertumbuhan ekonomi

Sementara itu, bearish adalah suatu kondisi ketika pasar saham tengah mengalami tren turun (melemah). Penurunan itu dipengaruhi oleh pertumbuhan ekonomi yang melambat, bahkan turun ketimbang tahun sebelumnya.

Adapun bullish dilambangkan dengan banteng, sedangkan bearish dengan beruang. Maknanya adalah jika banteng menang maka pasar pun otomatis ke atas, sementara kalau beruang menang maka pasar bakal turun.

Kondisi Market yang Disebut Bearish atau Bullish

1. Bearsih Market

Bearish market adalah situasi yang bakal mengisyaratkan bahwa nilai aset kripto yang mulai merosot. Pada kondisi ini, harga sebuah aset menurun mencapai 20%, bahkan lebih, dalam jangka waktu tertentu (sekitar dua bulan, bahkan lebih).

Kondisi bearish umumnya terjadi di negara-negara yang sedang mengalami resesi ekonomi. Dalam situasi ini, ekonomi bakal melambat dan angka pengangguran juga meningkat lantaran banyak pekerja yang diputus kontrak. Kondisi bear market pun bisa kian parah dengan adanya kebijakan pemerintah seperti mengubah persentase pajak.

2. Bullish Market

Berkebalikan dengan bearish market, bull market adalah kondisi yang mencerminkan situasi pasar crypto ketika nilai aset cenderung naik. Hal itu pun menunjukkan kondisi ekonomi biasanya berjalan dengan baik dan seluruh pihak dapat memperoleh keuntungan, bahkan trader pemula.

Mengingat pasar crypto juga dipengaruhi oleh perilaku investor, istilah bullish market pun berkaitan erat dengan sikap optimistis seorang investor terhadap tren ekonomi yang sedang terjadi.

Adapun untuk skala negara, ekonomi menunjukkan penguatan, misalnya tampak dari kenaikan nilai PDB serta angka pengangguran yang rendah.

Demikianlah ulasan mengenai bearish dan bullish dalam dunia aset kripto yang perlu diketahui. Selamat melakukan trading!

Apakah artikel ini membantu?

Beri nilai untuk artikel ini

You already voted!
Artikel Terkait

Temukan lebih banyak artikel berdasarkan topik yang diminati.

Mengenal Lebih Dekat MIR4 NFT: Aset Digital Unik dalam Dunia MMORPG
30/08/2023
Mengenal Lebih Dekat MIR4 NFT: Aset Digital Unik dalam Dunia MMORPG

Jelajahi dunia MIR4 NFT dalam MMORPG. Pelajari tentang aset digital unik, perdagangan, dan dampaknya pada pengalaman bermain

30/08/2023
Memahami Konsep Asset Under Management (AUM) dalam Investasi
29/08/2023
Memahami Konsep Asset Under Management (AUM) dalam Investasi

Telusuri peran penting AUM dalam mengukur pertumbuhan pasar dan tingkat kepercayaan investor di dunia aset kripto yang dinamis selengkapnya di Indodax Academy

29/08/2023
Merit Circle (MC) Kini Hadir di INDODAX!

Menyambut bulan Agustus, aset kripto (MC) coin akan hadir di INDODAX. Jadi jangan lewatkan kesempatan ini dan temukan informasi selengkapnya di sini!